Sponsors Link

Apakah Penderita Diabetes Boleh Minum Madu?

Sponsors Link

Penderita diabetes seringkali dianjurkan untuk tidak boleh mengkonsumsi makanan dan minuman manis yang memiliki kandungan gula tinggi karena bisa mengakibatkan kenaikan kadar gula dalam darah. Lalu bagaimana dengan madu, apakah penderita diabetes boleh madu?

ads

Yang perlu Anda ketahui sebelumnya adalah bahwa diabetes merupakan salah satu penyakit yang tidak dapat disembuhkan yang berhubungan dengan gula darah peyebabnya bisa karena diabetes keturunan atau yang lainnya, namun bisa Anda coba kendalikan dengan beberapa cara tertentu. Salah satu cara untuk mengendalikan diabetes adalah dengan cara melakukan pengontrolan pada kadar gula darah normal.

Selanjutnya, Anda juga mesti tahu bahwa semua pemanis alami baik gula atau madu adalah jenis karbohidrat sederhana yang mampu meningkatkan kadar gula dengan cepat. Itulah mengapa semua asupan pemanis tersebut harus benar-benar bisa dikendalikan asupannya.

Permasalah utama yang sangat harus diperhatikan oleh penderita diabetes adalah pada asupan karbohidrat dibandingkan gula. Pasalnya seseorang yang ternyata sudah harus hidup dengan kondisi diabetes bahkan sejak ia masih kecil kerap kali mengalami kondisi kenaikan kadar gula yang ada dalam darah disebabkan karena mereka tidak dapat melakukan pengontrolan asupan karbohidrat yang akan dikonsumsinya ketimbang asupan gula yang dikonsumsi.

Itulah mengapa, akan sangat lebih baik seseorang yang mempunyai diabetes lebih memperhatikan lebih dulu kandungan karbohidrat yang ada di dalam madu saat akan mengkonsumsinya. Tabel nutrisi madu biasanya akan tertera pada lebel kemasannya.

Madu dapat berpengaruh pada glukosa dalam darah dan juga insulin di dalam tubuh

Sebuah penelitian yang pernah dilakukan di Dubai, menunjukan bahwa jika seorang mengkonsumsi madu maka bisa memicu terjadinya peningkatan kadar insuin dan juga kadar gula yang ada di dalam darah. Pada 75 gram madu dinilai mampu meningkatkan kadar gula darah dan juga insulin pada orang tanpa diabetes dalam waktu kurang lebih selama 30 menit. Sedangkan jika mengkonsumsi 75 gram gula putih pada penderita diabetes kenaikan kadar gula darah malah akan meningkat lebih tinggi. Sedangkan di dalam 100 gram madu biasanya akan terkandung kurang lebih 82 gram kadar gula.

Jika disimpulkan artinya peningkatan pada kadar gula darah ternyata lebih renda pada konsumsi madu, jika dibandingkan dengan konsumsi gula putih. Namun 2 jam setelah konsumsi madu ternyata kadar gula justru akan kembali turun dan menetap kembali menjadi kisaran normal.

Apakah boleh madu menjadi pengganti gula untuk penderita diabetes? Pada umumnya madu merupakan pemanis yang dinilai sangat sehat apalagi jika dibandingkan dengan gula olahan contohnya seperti gula putih. Orang yang menderita diabetes tipe 2 dan ingin mengkonsumsi madu sebagai tambahan pada makanan atau minuman sebaiknya tidak mengkonsumsinya dalam jumlah yang banyak. Namun madu tidak bisa digunakan untuk tujuan pengobatan diabetes.

Untuk para penderita diabetes yang mengkonsumsi madu dalam jumlah yang kecil harusnya tidak akan memicu terjadinya kenaikan glukosa darah yang melonjak secara drastic. Sehingga penderita diabetes dinilai mampu mengkonsumsi madu sebagai bagian dari gaya hidup dan pola makanan yang sehat asalkan konsumsinya dalam jumlah kecil dan masih melakukan pemantauan pada gula darah.

Sponsors Link

Selain dengan konsumsi madu, sebenarnya Anda juga bisa memanfaatkan pemanis dengan kandungan yang sangat rendah kalori sebagai salah satu alternative gula untuk penderita diabetes. Anda dapat menggunakan pemanis dengan kandungan rendah kalori dan mengandung banyak kromium untuk bisa membantu peningkatan fungsi insulin yang ada di dalam tubuh sehingga mampu membantu orang yang memiliki diabete untuk mengontrol gula darah. Namun Anda juga harus tahu bahwa biasanya pemanis yang rendah kalori juga akan memiliki rasa yang jauh lebih manis dibandingkan dengan pemanis alami.

Apakah penderita diabetes boleh minum madu? Tentu saja boleh, namun dengan catatan sebagai cara menurunkan diabetes Anda tidak boleh mengkonsumsi berlebihan dan harus dalam jumlah yang sangat kecil.

, ,
Search
Doctors Talk

Diabetes Melitus merupakan penyakit yang harus dihindari, karena menyerang berbagai organ vital dalam tubuh manusia, yang tentunya dapat menyebabkan kematian. dr. Jimmy Lumanau menjelaskan A-Z mengenai diabetes melitus yang wajib anda pahami.